Jenis-jenis Musik yang Perlu Diketahui

Jika Anda sering mendengarkan musik, maka seharusnya tidak asing lagi dengan istilah genre musik. Istilah genre musik memiliki arti pengelompokkan musik berdasarkan unsur-unsur yang melekat pada musik itu sendiri. Pada dasarnya, tidak ada aturan baku dalam menentukan genre sebuah musik. Bahkan ada beberapa musik yang menjadikan dua genre musik kemudian di lebur jadi satu.

Jenis jenis musik yang perlu diketahui

Tiap genre atau jenis musik memiliki ciri khas masing-masing mulai dari lirik dominan, ketukan dan gaya pembawaan yang sangat mudah kita cirikan.

Berikut ini merupakan beberapa jenis musik yang paling banyak digemari:

1. Klasik

Pada umumnya, musik klasik sering ditujukan kepada musik klasik daerah eropa. Namun secara estetika, musik klasik merupakan musik yang memiliki keindahan tingkat akhir dan sudah sampai puncaknya, terlepas dari manpun musik itu berasal. Musik klasik legendaris banyak dihasilkan pada abad ke-17.

2. Country  

Musik country merupakan perpaduan unsur musik dari Pegunungan Appalachia dan Amerika Selatan. Menurut sejarah musik country mulai berkembang di Amerika sejak tahun 1920-an, namun penggunaan istilah musik country sendiri baru muncul tahun 1940-an. Penyanyi musik country paling hits saat ini adalah Taylor Swift.

3. Jazz

Musik jazz adalah musik yang merupakan pencampuran antara musik  ragtime, blues, dan musik Eropa. Instrumen pada genre jazz biasanya didominasi oleh  trombon, gitar, terompet, piano, dan saksopon. Pada musik jazz sendiri terapat beberapa subgenre, misalnya saja swing, dixieland, hard bop, free jazz, smooth jazz, bebop, cafJazz , dan jazz fushion. Musisi musik jazz yang terkenal di Indonesia antara lain Spirit Band,  Benny Likumahuwa, Bhaskara, Barry Likumahuwa Krakatau, Karimata,Bubi Chan, ,Jopie Item, Embong Rahardjo, Indra Lesmana, dan lain-lain.

4. Blues

Blues merupakan sebuah genre musik instrumental dan vokal yang bersumber dari Amerika Serikat. Padah awalnya, musik blues merupakan musik-musik spiritual dan pujian  dari komunitas mantan budak-budak yang berada di Amerika. Dan sebetulnya asal-usul blues ini dari daerah Afrika Barat. Lagu blues juga dipakai untuk yel-yel dan algu penyemangat kerja dalam proses perkembangannya.

5. Rock

Musik rock salah satu genre musik yang sangat populer. Perpaduan antara musik rythm dan blues. Musiknya sangat bersemangat karena instrumen gitar listrik dan dentuman drum yang cepat.

6.Pop

Tak ada yang pasti tentang jenis musik pop, karena musik pop merupakan musik yang berkembang cepat mengikuti tren yang sedang terjadi. Biasanya mengambil unsur dari genre lainnya.

Selain genre di atas masih banyak sekali genre musik lainnya seperti death metal, dangdut, R&B, reggae, World, Funk, Metal.

Semoga artikel ini menambah pengetahuan Anda seputar jenis-jenis musik yang populer di kalangan masyarakat dunia. Aliran manakah yang menjadi favorit Anda?

Posted in: Musik

Leave a Comment